Tipsiana.com - Jika Anda merasa tak sanggup berlari lebih dari sepuluh menit, bukan berarti Anda kehilangan manfaat kesehatan dari olahraga lari. Faktanya, cukup berlari selama 10 menit, lima hari seminggu, maka Anda telah mendapat manfaat besar untuk menjaga kesehatan.
Peneliti di Mayo Klinik menemukan bahwa lari selama 50 menit seminggu, atau kira-kira sekitar 14 km, mampu melindungi tubuh dari resiko terserang stroke, arthiris, diabetes, kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi, dan bahkan mencegah kanker. Jadi, dengan sedikit lari Anda mendapat begitu banyak manfaat untuk hidup sehat.
Tunggu, kabar baik tidak hanya sampai disitu. Jika lari benar-benar bukan kebiasaan Anda, Anda akan menikmati fakta bahwa ternyata berjalan bisa sama baiknya dengan berlari.
Ahli Bedah Umum AS Vivek Murthy merekomendasikan untuk melakukan olahraga dengan cara berjalan agar dapat menjalani hidup lebih aktif dan terhindar dari obesitas, penyakit jantung dan diabetes. Bahkan peneliti di London School of Economic and Political Science menemukan kalau orang yang suka berjalan ternyata bisa lebih cepat kurus dibanding orang yang melakukan olahraga di Gymnasium.
Kedua jenis olahraga ini; berlari dan berjalan, sangat mudah dilakukan oleh siapapun dan hampir tanpa biaya apapun. Yang Anda butuhkan hanya sepasang sepatu yang nyaman dan daftar putar lagu kesukaan Anda yang akan Anda dinikmati sepanjang olahraga.
Sumber :
http://www.lse.ac.uk/newsAndMedia/news/archives/2015/11/Regular-brisk-walking-is-best-exercise-for-keeping-weight-down,-says-LSE-research.aspx
http://www.huffingtonpost.com/entry/walking-is-the-best-exercise_55f09948e4b03784e277c302
http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/26362561
No comments:
Post a Comment